Minggu, 19 Februari 2017

Wanita itu... Rumit!




Sebuah pepetah lama mengatakan, “wanita bisa menilai dan mengerti banyak lelaki dari satu lelaki yang mereka kenali. Tapi, lelaki tak kan pernah mengerti satu wanita pun, meski telah mengenali banyak wanita.”
Yah.. begitu kira kira pepatah pintar tesebut. Sebuah peptaha yang tercipta tidak dengan tak senganja tentunya. Banyak hal yang ingin disampaikan dari sana. Wanita itu pintar menilai pria, wanita itu banyak rahasia, wanita susah untuk dinilai, lelaki itu tak peka, dan banyakl lagi. Tapi untuk kali ini, saya ingin beropini ria mengenai poin ketiga.
Wanita itu susah untuk dinilai.
Berdasarkan pengmatan, yang dilihat, didengar, maka saya menemukan 7 sifat jelek wanita yang pasti ada disetiap wanita. Opss, tunggu dulu. Bagi kaum wanita yang ingin protes, jangan main hakin sendiri. Baca dulu sampai selesai, oke?
Sip, mariii....
1.     Wanita itu selalu dibekali oleh sifat licik.
Bisa dikatakan, sifat licik ini  sudah menjadi pelengkap pribadi mereka sebagai wanita. Mereka bisa berubah manja dengan menyembunyikan kesal hanya untuk memanipulasi pria untuk melakukan apa yang dia minta. Sederhana saja cara kerjanya. Sedikit nada manja, merajuk, dan linangan air mata, maka jatuh lah korbannya. Dan sayangnya, tak ada yang merasa jadi korban di sini. Lelaki justru bangga dengan apa yang mereka perbuat untuk wanita. Sekali lagi, manipulasi.
2.     Wanita itu plin plan.
Tak hanya lelaki yang tak bisa mengenali wanita, wanita itu sendiri sebenarnya tak mengenali dirinya sendiri. Apa yang mereka mau, apa yang dirasakan hatinya sendiri, dan apa yang sebanarnya dia tuju. Kebanyakan wanita terjebak dengan perasaan sesatnya saja. Sisi perasaannya akan mengatur penialainnya sendiri. Contoh: karna sering dekat dengan si A, dia merasa suka dengan si A, ternyata bertemu dengan si B, dan lebih baik pula dari si A, maka dia kan bingung sendiri dengan perasaannya.  Diakan sukanya A, kok sekarang jadi suka B? Bingungkan?
Suatu waktu dia kan bilang “aku baik baik saja” padahal minta dianggap tak baik. Lalu lain waktu  mereka akan bilang, “tak apa apa. Kamu nonton bola aja.” Padahal inginnya si pria tak nonoton bola, justru akan berubah peteka jika si pria masih nekat nonton bola. Nah, pada bagian ini lelaki banyak yang terjebak dengan keplin planan wanita. Serba salah, dan bagi yang tak peka, mendekati kiamat ini mah, bro.
 Mereka plin plan. Sekali lagi jika kalian lupa. Mereka plin plan.
3.     Wanita itu pengendali emosi yang  handal.
Bebrapa kali saya pribadi pernah bertemu kejadian yang terasa sangat konyol dari sisi wanita. Salah seorang teman  tersenyum pura pura bahagia hanya untuk menjatuhkan mantannya dahulu. Dan hebatnya,berhasil! Sang mantan malah berusaha minta balik (saya sendiri tak tahu nyambung dimana, antara terlihat bahagia dan ingin balikan lagi).
Wanita itu akan berurai air mata sedih meski hatinya bersorak riang melihat si lelaki merasa bersalah dan mengikuti semua kata katanya. Sedikit mengerikan memang.
Mereka bisa bermain peran dengan sangat hebatnya. Suatu ketika, saya pernah bertemu dengan teman yang lain. Kami tengah tertawa  bahagia menceritakan masa sekolah dahulu. Lalu telfonnya berbunyi. Dan secepat kilat tawa bahagianya berubah jadi suara penuh kesedihan hebat saat berbicara dengan orang yang menelfonnya. Bahkan terisak meski pada kenyataannya yang kami lihat adalah dia yang sedang senyum senyum iseng, mengedip jahil pada kami, tapi suaranya seperti orang menangis. Hebat. Itu wanita kawan. Jangan tertipu, apalagi lewat ponsel. Yakinkah dirimu jika dia benar benar sedih diseberang sana, atau justru tengah tersenyum senyum jahil bersama teman temannya? Pikir lagi.
Ada lagi yang lebih parah, mereka memncing pertengkaran atas nama cemburu, padahal aslinya hanya untuk nyenengin pasangan saja biar terlihat cemburu. Miris.

4.     Hati wanita seperti lautan (katanya Rose di flm Titanic)
Setiap wanita punya cara tersendiri menyimpan perasaannya. Seperti halnya mengendalikan emosi, dalam perasan pun wanita cendrung rumit. Salah jika beranggapan perempuan hanya mengandalkan perasaannya saja. Faktanya, perasaan dan logika wanita sering kali berjalan seiring hingga membentuk labirin rumit yang sulit dimengerti oleh laki laki. Perpaduan, rasa kasihan dan takut membuat malu, bisa menjadi alasan seorang wanita mengambil keputusan menikah dengan lelaki yang tak dicintainya. Sedang lelaki? Ah, persetan. Mending lari.
Wanita tak bisa melangkah terlalu cepat layaknya laki laki. Mereka cendrung hati hati dan lamban lalu tersenyum paling akhir. Sedang lelaki, meski sudh beranak empat pun, cinta pertama masih juga membuat darah berdesir. 

5.     Wanita itu pemikir negatif
Pada umumnya kesalahan pahaman dalam suatu ubungan terjadi karna wanita yang selalu berfikiran salah. Wanita gampang sekali meragkai rangkai potongan fakta menjadi kemungkinan buruk dari suatu masalah. Karna pikiran inilah, bisa dibilang wanita jadi lebih waspada dari lelaki. Mereka cendrung pencuriga dan banyak tanya. Jadi jangan heran, jika dalam beberapa kasus, wanita terlihat lebih kuat ketimbang lelaki. Itu karana sedikit-banyak kejadian buruk itu telah sempat terangkai dalam pikirannya, lalu menciptakan sikap antisipasi yang membuat meraka tak terlalu kaget dengan apa yang terjadi.
Tapi tak jarang sikap ini justru mendatangkan banyak masalah dalam kehidupan mereka sendiri. Misalnya, Fakta yang ada dia melihat pasangannya tengah bicara dengan wanita lain, itu faktanya. Tapi kepingan fakta itu akan dirangkainya menjadi kepingan kisah hasil pemikirannya yang sedikit menyimpang,  yaitu mereka telah lama berteman, mereka sering bertemu, mereka berpegangan tangan, mereka membicarakan sesuatu yang menarik, mereka saling curhat dan sebagainya.
 Hati hati. Wanita memang makhluk yang paling susah percaya kalau sudah kecolongan.

6.     Wanita itu ingin selalu “dilihat”
Sudah menjadi sifat alamiahnya, dimana wanita ingin menjadi yang diperhatikan. Mereka berupaya merubah diri terutama penampilan agar terlihat baik. Mereka berupaya berpenampilan mengesankan, dan menghindari pemakaian pakaian yang sama beberapa kali. Walaupun faktanya, hanya satu atau dua orang saja yang akan menyadari itu.

7.     Wanita itu diberkahi dengan lidah belati
Wanita bisa membunuh dalam senyum. Tak percaya? Mereka tak perlu berteriak atau menghatam dengan tenaga untuk menghancurkan seseorang. Cukup ucapannya saja. Kosa kata wanita mampu mengeluarkan racun yang tak terbayangkan oleh orang lain. Jika lelaki hanya mampu berkata kasar dan menghantam dengan fisik, maka wanita hanya perlu menyampaikan dua tiga kalimat yang membuat lelaki terpuruk sekian bulan. Kawan, lidah mereka tajam, sangan tajam.

Tujuh kejelekan wanita pasti ada disetiap wanita Tapi, setiap manusia diciptakan dengan keunikannya masing masing. sifat asli mereka terbentuk dari diri mereka masing masing. Sifat asli yang mereka punyai tergantung dari pribadi wanita itu sendiri untu menyikai sikap dasar yang ada ada mereka. Mengikutinya saja, atau merubahnya. Menjadi wanita yang baiknya itu, adalah  perjuangan mereka untuk menaklukkan sifat jelek mereka sendiri.
Tak perlu takut dengan misteri yang wanita simpan. Karna sesunguhnya wanita memiliki satu hati yang tak pernah bisa berbagi. Temukanlah, simpan dan jagalah sepenuh hatimu. Maka kau kan menemukan sifat lain yang takkan kamu temukan pada siapapun. Kau bisa melihat itu semua dari mata seorang ibu. Hatinya telah terikat oleh anak anak dan keluarganya, dan lihat, apa yang mampu  dilakukannya untukmu? Sebuah kelembutan tanpa pamrih dan lindungan yang takkan pernah membuatmu sendiri.
Saya telah beropini ria dalam menilai sifat buruk wanita. Untuk sifat baiknya? Kalian bisa merasakannya sendiri. Dimulai dari namamu di buku tulis kelas satu SD mu. Lihat?

2 komentar: